Welcome

12.59
0
kuman-nakal
ilustrasi kuman narcis
Telah banyak penelitian yang menemukan sarang atau tempat kuman berkembang biak dan bahkan ada banyak bakteri yang dapat menular dari suatu obyek atau benda yang sering digunakan di tempat umum.

Diantara kita mungkin rajin menjaga kebersihan rumah, namun kita tidak pernah menyadari telah terpapar begitu banyak kuman di luar rumah, khusunya di tempat umum.

Karena itu harus lebih berhati-hati saat berada di tempat umum. Sebagai antisipasi selalu membawa tisu basah dan kering serta kenali tempat umum ini yang sering menjadi sarang kuman berkembang biak dan bahkan menular, sebagai berikut : 

1. Pulpen kantor
Pulpen sering disediakan oleh pihak kantor atau bank untuk nasabah mengisi blanko kosong, studi menemukan banyak bakteri bersaran di pulpen, solusinya bawah pulpen sendiri dan atau gunakan tisu.

2. Meja lipatMeja lipat yang dipasang di setiap kursi pesawat untuk tempat Anda makan atau menaruh minuman juga tidak higienis. 

3. Toilet pesawat, Mall, Bank dan lain-lain
Toilet umum dan di pesawat tidak selalu dibersihkan dan telah banyak orang menggunakannya sehingga sangat mudah menjadi tempat virus atau bakteri berkembang biak.

4. Majalah penerbangan dan majalah kantor
Saat duduk di kursi pesawat, Anda pasti melihat majalah diletakkan di kantung kursi depan dan begitu juga majalah diruang tamu kantor.

5. Buku menu restoran
Restoran populer tentu dikunjungi oleh orang dalam jumlah yang banyak. Sekian banyak pengunjung ini tentu memegang buku menu dan tanpa disadari saling menularkan kuman.

6. Irisan lemon
Penelitian menemukan dalam potongan lemon, bakteri E. coli. Anda bisa menghindarinya dengan memesan minuman tanpa potongan lemon.

7. Wadah bumbu
Bumbu penyedap seperti garam, kecap, sambal dan merica biasanya disediakan secara bebas di meja restoran. Sekian banyak orang telah menyentuhnya sehingga kuman bisa menetap dan menular.

8. Gagang pintu toilet, Mall, Bank, ATM dan lain-lain.
Gagang pintu mengandung kuman lebih banyak dari pada toiletnya sendiri karena banyak orang menyentuhnya. 

9. Wadah sabun di toilet umum
Wadah sabun yang berada toilet umum biasanya tidak dibersihkan sehingga mikroba mulai tumbuh. 

10. Troli supermarket
Kuman dapat berpindah dari satu orang ke orang lain melalui pegangan troli di supermarket.

11. Ruang tunggu dokter
Tempat ini merupakan tempat bertemunya berbagai kuman penyakit yang dibawa oleh pasien

12. Pangkalan bus dan ojek
Tempat ini merupakan tempat bertemunya berbagai kuman penyakit yang dibawa oleh calon penumpang.

13. Kursi Bioskop, Restoran dan lain-lain
Bioskop dan restoran populer dikunjungi oleh orang dalam jumlah yang banyak sehingga kursi bioskop dan restoran sering di sentuh pengunjung. 

14. Siapa mau tambahkan?
Ingat untuk selalu membawa pulpen dan tisu kering dan basah. Bukankah sakit itu mahal.

Dikutip dari berbagai sumber.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
thumbnail Title: Ketahui Sarang Kuman Berpesta Di Tempat Umum
Posted by:Unknown
Published :2013-06-18T12:59:00+07:00
Rating: 4.5
Reviewer: 7 Reviews
Ketahui Sarang Kuman Berpesta Di Tempat Umum

0 komentar:

Posting Komentar

Komen yang sopan....
Kalau ada kesalahan pada posting atau link rusak. Bilang aja sama admin.
Jangan nge SPAM, jangan karena blog ini dofollow
Intinya, Anda sopan saya segan, Anda lancang saya cincang...!!!
Saya memoderasi komentar Anda, supaya saya bisa membaca komentar2 dari Anda

:) :)) ;(( :-) =)) ;( ;-( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ $-) (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.